PowerPoint atau Microsoft Office PowerPoint merupakan jenis aplikasi perkantoran umun yang digunakan untuk membuat desain presentasi yang dikembangkan oleh Microsoft di dalam paket aplikasi perkantoran mereka yaitu Microsoft Office.
Aplikasi ini sangat banyak digunakan, apalagi oleh kalangan perkantoran dan pebisnis, para pendidik, siswa, dan trainer untuk presentasi karena pengaplikasiannya sangat mudah dan tergolong user-friendly
Membuat animasi untuk presentasi memang bisa dilakukan dengan program animasi apapun. Namun bagi perkantoran umum jauh lebih baik menggunakan program yang satu ini. Bentuk dan pola animasinya sudah banyak yang tersedia. Template yang disediakan pun sangat banyak dan bisa digunakan secara bebas. Editing teks nya pun sangat mudah.
PowerPoint dapat menyimpan presentasi dalam beberapa format, yakni sebagai berikut:
- *.ppt (PowerPoint Presentation), ekstensi ini digunakan untuk menyimpan file presentasi standar yang bisa diolah
- *.pps (PowerPoint Show), ekstensi ini biasanya akan digunakan apabila file presentasi sudah jadi dan tinggal menjalankan nya dalam tampilan FullScreen tanpa ada menu editing, hanya ada menu control saja.
- *.pot (PowerPoint Template), digunakan untuk pembuatan suatu tempate presentasi
- *.pptx (PowerPoint Presentation), yang yang merupakan data dalam bentuk XML dan hanya tersedia dalam PowerPoint 12 ke atas.